Mengapa saya harus memilih Jeet Kune Do? Sepi begitu peminatnya. Nggak ada ceweknya lagi... males ah. Ya, saya pribadi juga sedih... pas latihan semuanya anak laki-laki. Sekalinya ada murid cewek, baru dua minggu langsung hilang, kapok paling. Tapi anda kesini mau belajar Jeet Kune Do apa mau cari jodoh? Saya tidak akan memaksa teman-teman untuk ikut belajar Jeet Kune Do tetapi disini saya hanya ingin memberikan beberapa alasan mengapa teman-teman harus memilih akan tertarik belajar Jeet Kune Do. Langsung saja saya ceritakan alasan mengapa anda harus memilih Jeet Kune Do. ini dia:
1. Jeet Kune Do is Bruce Lee
Apakah anda penggemar sejati Bruce Lee? Jika IYA ayo belajar Jeet Kune Do. :D
2. Pengembangan Potensi dan Perlindungan Diri
Tentu saja manfaat secara langsung dari Belajar Jeet Kune Do adalah kita bisa lebih baik dalam menjaga diri sendiri. Selain itu juga dapat mengembangkan potensi dalam diri misalnya anda berpikir bahwa hanya Bruce Lee yang bisa melakukan Pukulan Satu Inci, padahal anda juga memiliki potensi untuk dapat melakukan hal tersebut. Kan sama-sama makan nasi, minum air juga. Bedanya anda tidak belajar Jeet Kune Do, makanya ayo belajar Jeet Kune Do... :D
3. Kepraktisan
Gerakan Jeet Kune Do tidak bertele-tele, cepat, akurat, keras dan kuat ketika mengenai lawan. Bruce Lee sendiri selalu menekankan gerakan yang praktis namun efektif dalam menyerang lawan kepada murid-muridnya. Serang sebelum diserang!! Cocok juga untuk kalangan perempuan atau wanita, kecuali wanita hamil.
4. Mematikan
Jeet Kune Do sebenarnya adalah beladiri yang sangat mematikan karena target serangannya adalah organ-organ vital contohnya tenggorokan, mata, ulu hati, kemaluan dan lain-lain. Selain organ vital Jeet Kune Do juga memiliki teknik kunci tangan, patahan tangan serta bantingan yang mematikan. Kenapa bantingannya mematikan? karena yang jatuh kepalanya duluan. Pertahanan yang paling baik adalah menyerang!
5. Kreatif
Jeet Kune Do tidak memiliki pola dan doktrin "Gerakanmu salah seharusnya begini, seharusnya begitu!!!", teman-teman bebas mengembangkannya, merubah atau memodifikasinya sesuai selera teman-teman. Tidak ada kata "salah" yang ada hanya "berbeda". Jadilah Jeet Kune Do-mu sendiri. Hal inilah mengapa kami para praktisi Jeet Kune Do sering menyebutnya "Gaya bertarung tanpa gaya".
Mungkin kelima alasan tadi tidak cukup kuat untuk menjelaskan mengapa teman-teman akan tertarik dengan Jeet Kune Do. Saya sendiri punya alasan pribadi belajar Jeet Kune Do... :)
Terima kasih sudah membaca sampai sini. Salam Semangat Caaooo :D
![]() |
Bruce Lee The Founder of Jeet Kune Do |
Pertanyaan tersebut benar-benar membuat saya terenyuh... terutama pertanyaan yang terakhir tadi. Jika ada orang yang bertanya seperti itu saya berharap ada benda-benda di dekat saya yang bisa digunakan untuk melakukan sesuatu yang kejam kepada orang tersebut. Jadi ehem, Karena banyaknya orang yang ingin tau tentang Jeet Kune Do maka, kali ini saya jadi ingin menjelaskan Asal mula Jeet Kune Do tercipta.
Jeet Kune Do pertama kali di ciptakan oleh legenda beladiri dunia, Bruce Lee pada tahun 1967. Jeet Kune Do tercipta dari perjalanan Bruce Lee dalam mengemban kitab suci pengalaman beladiri dari berbagai penjuru dunia. Karena kalau dari seluruh penjuru semesta jadi lebay rasanya. Jeet Kune Do terbentuk dari berbagai ilmu beladiri seperti wing chun, anggar, tinju, karate, silat dan lain sebagainya. Dari berbagai seni beladiri tersebut kemudian di gabungkan dan disederhanakan, lalu jatuh ke ladang gandum... dan paww jadilah Jeet Kune Do.
Bruce Lee mengatakan bahwa Jeet Kune Do bukanlah aliran beladiri, tetapi adalah sebuah konsep. Konsep yang menyatakan beladiri itu tidak terbatas dan bebas.
Bruce Lee berpendapat beladiri di masanya sangatlah kaku, terlalu terpaku pada pola bela diri yang di anut. Pada tahun 1971 pada artikel majalah Black Belt, Bruce Lee mengatakan "Biarkan itu dipahami untuk sekali ini dan seterusnya bahwa saya tidak menemukan gaya yang baru, mencampur atau memodifikasi. Saya sama sekali tidak menetapkan jeet kune do dalam bentuk aturan yang jelas oleh hukum yang membedakan(mencirikan) bentuk ini atau metoda itu . sebaliknya, saya berharap untuk membebaskan teman teman saya dari pembudakan gaya, pola dan doktrin”.
Beladiri adalah tentang spontanitas, Seniman beladiri tidak bisa memprediksi apa yang akan dilakukan musuh terhadapnya. Apakah dia akan dipukul? ditendang? ditusuk? atau digrepe-grepe oleh musuhnya? sungguh dia tidak tahu. Jika dia tahu kemungkinan besar saat itu sedang syuting film adegan berantem.
Jeet Kune Do adalah kombinasi dari berbagai gaya bertarung yang menurut Bruce Lee paling efektif untuk di aplikasikan. Gerakan Jeet Kune Do banyak dipengaruhi oleh tinju dan anggar. Walaupun Bruce Lee belajar wingchun, beliau tidak menggunakan kuda-kuda wingchun-nya dalam bertarung dan menggantinya dengan tinju karena menurutnya kuda-kuda tinju yang lebih fleksibel sehingga dapat membuat kita bertarung secara maksimal. Dan Bruce Lee selalu meletakkan bagian tubuh yang lemah di belakang sedangkan yang kuat berada di depan. Tidak seperti wing chun yang tegak lurus berhadapan.
"Be like a water, and sun bright like a diamond" itulah yang sering diucapkan Bruce Lee. Jangan terpaku pada pola beladiri, lakukan apa saja untuk bertahan. Suatu kali Bruce Lee pernah berlatih tanding dengan temannya, seorang ahli grepe gulat. Bruce Lee di kunci, dan temannya bertanya apa yang dia lakukan di kondisi yang seperti itu? kontan saja Bruce Lee menjawab "Aku akan menggigitmu tentu saja". Salah satu prinsip dalam Jeet Kune Do adalah melakukan apa saja yang diperlukan untuk bertahan dengan mengabaikan darimana teknik tersebut berasal. Kalau saya yang ditanya, mungkin saya akan menjawab "saya pura-pura mati sadja.."
Tidak ada rahasia dalam Jeet Kune Do, yang ada hanyalah rahasia illahi. Tidak ada yang namanya tenaga dalam, aura ataupun totok wajah dalam Jeet Kune Do. Hanya pukulan, tendangan dan bantingan. That's it, no more secret...
Mengenai lambang Jeet Kune Do juga terdapat filosofi yang bisa kita ambil yaitu huruf china yang melingkari yinyang dan tanda panah berkebalikan. Jujur, saya sendiri tidak bisa membaca huruf chinanya, kalaupun saya membacanya hanya akan terdengar bunyi "tsing sang syang sung ha lao cung pe o tralalalala...." ah sudahlah. Intinya adalah jangan berprasangka tentang segala sesuatu dan jangan terpenjara oleh segala sesuatu, capailah kebebasan sejati. Dan tanda panah berkebalikan melambangkankan pergerakan yang tiada akhir dan perubahan dari alam semesta. Yinyang sendiri menurut saya adalah simbol keseimbangan.
Kesimpulannya adalah Jeet Kune Do diciptakan oleh Bruce Lee. Sekian, terima kasih sudah membaca sampai sini. Salam Semangat!! Caooo :D